Biaya yang Dibutuhkan Untuk Membuat Website
Apakah anda berpikir untuk membuat website baru untuk usaha anda, baik toko atau perusahaan? Ataukah anda berencana untuk membuat blog pribadi sendiri? Tetapi anda ragu atau bingung tentang apa sajakah yang dibutuhkan untuk memulai website atau blog pertama anda.
Jadi berapakah sebetulnya biaya atau ongkos yang dibutuhkan untuk membuat website? Walaupun harga tersebut bisa bermacam-macam tergantung pada fitur atau jasa yang anda gunakan pada website anda, tetapi sebenarnya harga basisnya tidaklah mahal.

Di sini akan kita bahas tentang estimasi harga untuk membuat website, anda dapat mempertimbangkan bagaimana memilih service atau jasa untuk pembuatan website atau membuat website anda sendiri.
Daftar isi :
Estimasi harga pembuatan website
Pembelian nama domain baru
Sebelumnya pasti anda akan mau membeli nama domain baru terlebih dulu. Harga nama domain akan bermacam-macam tergantung pada tld yang mau digunakan dan jasa pembelian nama domain.

Pada gambar di atas adalah harga untuk membeli nama domain baru dari niagahoster. Dengan menggunakan tld .com akan membutuhkan biaya 99rb rupiah. Untuk tld yang lain harganya akan berbeda.
- Tld .net akan memiliki harga 155rb rupiah
- Tld .id akan memiliki harga 200rb rupiah
- Tld .co.id akan memiliki harga 275rb rupiah
- Atau bila anda ingin membeli yang murah, anda dapat menggunakan tld .xyz yang hanya seharga 18rb rupiah saja.
Lalu apakah membeli dari tempat selain niagahoster akan lebih mahal? Bisa anda lihat pada gambar di bawah ini untuk list harga domain dari namecheap.

Harga untuk nama domain yang sama dengan tld .com adalah 8.88$, hanya sedikit lebih mahal. Jadi anda tidaklah perlu khawatir membeli dari tempat yang salah, karena pada dasarnya harga pembelian domain ini tidak akan berbeda jauh.
- Baca juga tentang cara memilih nama domain yang tepat.
- Baca tentang alasan membeli nama domain untuk website dan blog.
Jadi dapat diestimasikan harga pembelian nama domain baru ini sekitar 20rb-300rb rupiah, tergantung pada tld yang anda pilih dan tempat anda membeli nama domain tersebut.
Atau ada beberapa service yang menawarkan paket, seperti niagahoster yang memberikan domain gratis bila anda membeli paket hostingnya.

Sewa hosting
Agar website anda aktif dan online sehingga bisa diakses oleh banyak orang melalui internet, anda membutuhkan hosting untuk website baru anda.
Harga hosting pun bisa bermacam-macam tergantung pada jenis hosting dan tempat anda membeli jasa hosting tersebut. Berikut adalah harga paket hosting pada niagahoster.

Dan sama seperti harga domain, harga paket hosting pada tempat-tempat lainnya tidak akan berbeda jauh. Jadi anda dapat memilih berbagai tempat hosting lainnya yang menawarkan fitur atau paket menarik.
- Baca lebih dalam tentang niagahoster.
- Baca juga tentang jenis-jenis hosting.
Sertifikat SSL
Sertifikat SSL sebetulnya bisa anda dapatkan dengan gratis. Tetapi bila website anda akan digunakan pada level company besar, mungkin anda mau mempertimbangkan SSL berbayar yang dapat meningkatkan fitur keamanan.
Harga sertifikat SSL bisa berkisar dari 50rb hingga 3-4 juta tergantung paket yang anda pilih dengan fitur yang berbeda-beda tentunya.
Jasa pembuatan website
Kalau anda tidak mau repot untuk membuat website sendiri atau ingin website anda langsung memiliki tampilan profesional, anda bisa menggunakan jasa pembuatan website dari berbagai tempat. Fiverr misalnya, situs yang menawarkan jasa freelancer untuk melakukan berbagai hal.
Pada niagahoster juga ditawarkan jasa pembuatan website yang dapat anda gunakan, dan tentunya paket jasa tersebut akan mendapatkan domain dan hosting juga.

Untuk website online shop atau toko online memang lebih mahal karena akan membutuhkan fitur yang lebih kompleks seperti user login, halaman produk, keranjang pembelian, layanan chat bantuan, hingga checkout pembayaran.
Akan lebih baik bagi anda untuk melakukan riset harga terlebih dahulu sebelum menggunakan jasa pembuatan website.
Template atau tema premium
Bila anda memutuskan untuk menggunakan tampilan yang tampak lebih profesional dan cantik mungkin anda mau mempertimbangkan hal yang satu ini.
Harga template premium untuk blogspot dan tema premium untuk wordpress bisa berkisar antara 50rb hingga 2 juta, tergantung template atau tema yang anda pilih dan fitur-fiturnya.
Bila anda seorang pemula atau baru pertama kali akan membuat website, sebaiknya gunakan yang gratis terlebih dulu. Banyak pilihan tema atau template gratis yang dapat anda gunakan walaupun memiliki beberapa batasan tertentu.
Plugin premium
Dengan asumsi anda menggunakan wordpress, mungkin anda mau menggunakan beberapa plugin premium yang dapat mempermudah pengembangan website anda. Ada beberapa plugin yang versi premiumnya dapat memberikan fitur-fitur yang sangat membantu.
Seperti plugin YOAST SEO dan plugin keamanan wordpress yang mungkin dapat mempermudah pengurusan situs anda nantinya.
Harga plugin-plugin premium tersebut bermacam-macam tergantung pluginnya dan dapat berkisar antara 50rb hingga 1 juta rupiah. Beberapa plugin juga mungkin saja akan membutuhkan pembayaran tiap bulannya.
Maintenance lainnya
Tentunya akan ada harga-harga lainnya untuk menunjang website anda. Berikut adalah asumsi yang dapat saya pikirkan.
- Membayar freelancer untuk mendesain website
- Membayar pegawai untuk mengurus website
- Membeli artikel konten dari penulis
- Dsb
Hal-hal di atas tidaklah wajib dan mungkin saja akan anda hiraukan. Tetapi bila anda menggunakannya harga kisaran bisa antara 100rb hingga 5 juta rupiah dan mungkin akan dibayarkan per bulan.
Total harga pembuatan website
Walaupun sebetulnya daftar di atas memuat banyak sekali angka dan terlihat mahal, namun tenang saja karena sebetulnya biaya yang dibutuhkan untuk membuat website tidaklah semahal yang anda kira.
Bagi anda yang baru memulai mungkin memang terlihat banyak sekali yang dibutuhkan agar website anda bisa online, tetapi pada kenyataannya yang anda butuhkan hanyalah domain baru dan hosting saja. Jadi sebenarnya biaya yang harus anda keluarkan hanyalah 100rb hingga 200rb saja.
Dengan asumsi anda menggunakan domain dengan tld .com, maka harganya adalah 99rb, yang akan dibayar perpanjangannya tiap tahun, jadi sekitar (99.000 / 12 = 8.250) 8.250 rupiah per bulannya. Lalu untuk hosting dengan asumsi anda akan mengambil paket unlimited shared hosting yang termurah, harga per bulannya sekitar 50rb rupiah. Dengan begini anda akan dapatkan kalau biaya minimal agar website anda bisa online per bulannya hanyalah sekitar 58rb rupiah saja.
- Harga domain .com 99rb per tahun atau 8.250 rupiah per bulan
- Harga sewa unlimited shared hosting sekitar 50rb rupiah
Penghitungan di atas tentu hanya biaya minimal saja, anda mungkin memiliki pertimbangan lain atau mendapat rekomendasi dari teman yang mungkin akan menambah biaya lagi, seperti pada daftar di atas misalnya bila anda mau membayar freelancer dari fiverr untuk mempercantik website anda.
Membuat website gratis dengan wordpress.com atau blogger
Alternatif lainnya bila anda mau belajar terlebih dulu untuk membuat website, anda bisa menggunakan blogger dari google atau wordpress.com.
Anda dapat membuat website dengan gratis tetapi tentunya dengan batasan-batasan fitur tertentu. Salah satunya adalah anda hanya dapat menggunakan subdomain bila menggunakan kedua platform tersebut.
Contohnya adalah nama blog ini angindewa.com karena membeli nama domain dan menyewa hosting seperti biasa saja. Tetapi bila menggunakan kedua platform tersebut maka blog ini akan menjadi angindewa.wordpress.com atau angindewa.blogspot.com.
Bila anda memiliki visi yang besar bagi blog atau website anda, jangan ragu untuk membeli nama domain yang unik tersebut sebelum diambil terlebih dulu oleh orang lain.
Penutup
Itulah beberapa estimasi harga dan biaya untuk membuat website atau blog pribadi. Mungkin awalnya terlihat memusingkan, tetapi seiring berjalannya waktu maka anda akan mengerti mengapa sudah banyak sekali website yang tersebar di internet di jaman sekarang ini. Dengan biaya seminimal mungkin, bahkan gratis anda bisa membuat website dengan mudah.
Semoga informasi ini sekiranya dapat membantu anda untuk menemukan pilihan yang paling cocok ketika membuat website.